Kamis, 29 November 2012

Kerajaan Yang Masih Ada Sampai Sekarang

Monarki, berasal dari bahasa Yunani monos yang berarti satu, dan archein yang berarti pemerintah. Monarki merupakan sejenis pemerintahan yang dipimpin oleh seorang penguasa monarki. Monarki atau sistem pemerintahan kerajaan adalah sistem tertua di dunia. Pada awal kurun ke-19, terdapat lebih 900 buah tahta kerajaan di dunia, tetapi menurun menjadi 240 buah dalam abad ke-20. Sedangkan pada dekade kelapan abad ke-20, hanya 40 takhta saja yang masih ada. Dari jumlah tersebut, hanya empat negara mempunyai penguasa monarki yang mutlak dan selebihnya terbatas kepada sistem konstitusi.

Perbedaan di antara penguasa monarki dengan presiden sebagai kepala negara adalah penguasa monarki menjadi kepala negara sepanjang hayatnya, sedangkan presiden biasanya memegang jabatan ini untuk jangka waktu tertentu. Namun dalam negara-negara federasi seperti Malaysia, penguasa monarki atau Yang dipertuan Agung hanya berkuasa selama 5 tahun dan akan digantikan dengan penguasa monarki dari negeri lain dalam persekutuan. Pada zaman sekarang, konsep monarki mutlak hampir tidak ada lagi dan kebanyakannya adalah monarki konstitusional, yaitu penguasa monarki yang dibatasi kekuasaannya oleh konstitusi.

Monarki demokratis berbeda dengan konsep penguasa monarki yang sebenarnya. Pada kebiasaannya penguasa monarki itu akan mewarisi tahtanya. Tetapi dalam sistem monarki demokratis, tahta penguasa monarki akan bergilir-gilir di kalangan beberapa sultan. Malaysia misalnya, mengamalkan kedua sistem yaitu kerajaan konstitusional serta monarki demokratis.

Bagi kebanyakan negara, penguasa monarki merupakan simbol kesinambungan serta kedaulatan negara tersebut. Selain itu, penguasa monarki biasanya ketua agama serta panglima besar angkatan bersenjata sebuah negara. Contohnya di Malaysia, Yang dipertuan Agung merupakan ketua agama Islam, sedangkan di Britania Raya dan negara di bawah naungannya, Ratu Elizabeth II adalah ketua agama Kristen Anglikan. Meskipun demikian, pada masa sekarang ini biasanya peran sebagai ketua agama tersebut adalah bersifat simbolis saja.

Selain penguasa monarki, terdapat beberapa jenis kepala pemerintahan yang mempunyai bidang kekuasaan yang lebih luas seperti Maharaja dan Khalifah.

1. ARAB SAUDI


Arab Saudi atau Saudi Arabia atau Kerajaan Arab Saudi adalah negara Arab yang terletak di Jazirah Arab. Arab Saudi terkenal sebagai Negara kelahiran Nabi Muhammad SAW serta tumbuh dan berkembangnya agama Islam, sehingga pada benderanya terdapat dua kalimat syahadat. Ekonominya dihasilkan dari sumber minyak yang melimpah dan juga dari kegiatan haji/umrah yang dilakukan oleh muslim di seluruh dunia setiap tahunnya.



2. BELANDA
Belanda (bahasa Belanda: Koninkrijk der Nederlanden, secara harfiah berarti "Kerajaan Tanah-Tanah Rendah") adalah sebuah negara di Eropa bagian barat laut. Belanda merupakan salah satu negara yang terpadat di dunia. Belanda juga terkenal dengan dijk (tanggul), kincir angin, terompa kayu, tulip dan sifat terbuka masyarakatnya. Sifat liberalnya menjadi sebutan masyarakat internasional. Belanda juga menjadi tempat kedudukan Mahkamah Internasional. Amsterdam merupakan ibu kota Belanda dan Den Haag pusat administrasi dan kediaman Ratu Belanda.

3. DENMARK
Kerajaan Denmark (bahasa Denmark: Kongeriget Danmark) adalah negara Nordik yang paling kecil dan paling selatan. Negara ini menganut monarki konstitusional dan demokrasi parlementer. Denmark memiliki satu pemerintah pusat dan 98 munisipalitas sebagai pemerintah daerah. Denmark telah menjadi anggota Uni Eropa sejak 1973, tapi sampai sekarang masih belum bergabung dalam Eurozone. Denmark adalah salah satu pendiri NATO dan OECD. Denmark juga merupakan anggota dari OSCE.

4. INGGRIS
Perserikatan Kerajaan Britania Raya dan Irlandia Utara (bahasa Inggris: United Kingdom of Great Britain and Northern Ireland atau disingkat UK) atau umumnya dikenal sebagai Britania Raya, Inggris, Inggris Raya, atau Pulau Britania Raya. Britania Raya mempunyai dua dari universitas yang terkemuka di dunia, yaitu Universitas Cambridge dan Universitas Oxford dari mana tokoh-tokoh ilmuwan dan militer, seperti Sir Isaac Newton, Charles Darwin, Michael Faraday, Paul Dirac dan Isambard Kingdom Brunel berasa.

5. KAMBOJA

Kerajaan Kamboja adalah sebuah negara berbentuk monarki konstitusional di Asia Tenggara. Negara ini merupakan penerus Kekaisaran Khmer yang pernah menguasai seluruh Semenanjung Indochina antara abad ke-11 dan 14. Menjelang kemerdekaannya, Negara Kesatuan Republik Indonesia banyak membantu negara Kamboja ini. Buku - buku taktik perang karangan perwira militer Indonesia banyak digunakan oleh militer Kamboja. Oleh karenanya, para calon perwira di militer Kamboja, wajib belajar dan dapat berbahasa Indonesia.

6. MAROKO


Kerajaan Maroko adalah sebuah negara di barat laut Afrika yang mempunyai garis pantai yang panjang dekat Samudra Atlantik yang memanjang melewati Selat Gibraltar hingga ke Laut Tengah. Maroko menduduki Sahara Barat pada 1975, namun peristiwa tersebut belum diakui secara global. Oya, jangan lupa! Maroko pun terkenal dengan tokoh penjelajahnya, Ibnu Batutah.

7. THAILAND


Kerajaan Thai (nama resmi bahasa Thai:Ratcha Anachak Thai; atau Prath Thai), yang lebih sering disebut Thailand dalam bahasa Inggris, atau dalam bahasa aslinya Mueang Thai (dibaca: "meng-thai", sama dengan versi Inggrisnya, berarti "Negeri Thai"), adalah sebuah negara di Asia Tenggara. Sang raja mempunyai sedikit kekuasaan langsung di bawah konstitusi namun merupakan pelindung Buddhisme Thailand dan lambang jati diri dan persatuan bangsa. Raja yang memerintah saat ini dihormati dengan besar dan dianggap sebagai pemimpin dari segi moral.

8. SPANYOL
Kerajaan Spanyol (bahasa Spanyol dan Galisia: Reino de EspaƱa, Katalan: Regne d'Espanya, Basque: Espainiako Erresuma) adalah sebuah negara di Eropa barat daya. Negara yang pernah tercipata sebuah Peradaban Islam, terbukti dengan adanya istana Alhambra yang terkenal akan arsitekturnya yang syarat akan seni dan keindahan. Terkenal juga akan mode dan sepakbolanya.

 9. SWEDIA

Kerajaan Swedia atau Konungariket Sverige dalam Bahasa Swedia adalah sebuah negara Nordik di Skandinavia, Eropa yang ibukotanya adalah Stockholm. Swedia merupakan salah satu negara termiskin di Eropa pada abad ke-19, dikarenakan konsumsi alkohol yang tinggi dan dogmatik Protestanisme, sampai transportasi dan komunikasi berkembang mengijinkan pemanfaatan aset alam dari beberapa bagian negara.

 10. YORDANIA


Kerajaan Hasyimiyah Yordania, biasanya disebut Yordania , ialah sebuah negara di Timur Tengah yang berbatasan dengan Suriah di sebelah utara, Arab Saudi di timur dan selatan, Irak di timur laut, serta Israel dan Tepi Barat di barat. Yordania menerima arus pengungsi Palestina selama lebih dari 3 dasawarsa, menjadikannya sebagai salah satu penampung pengungsi terbesar dunia. Negara yang miskin bahan tambang ini mengimpor minyak bumi dari negara-negara tetangga.

Selasa, 27 November 2012

Surat dari Gaza untuk Umat Islam di Indonesia

"Surat dari Gaza untuk Umat Islam di Indonesia"

Untuk saudaraku di Indonesia.


Saya tidak tahu, mengapa Saya harus menulis dan mengirim surat ini untuk Kalian di Indonesia. Namun, jika Kalian tetap bertanya kepada Saya, "kenapa?" Mungkin satu-satunya jawaban yang Saya miliki adalah "karena negeri kalian berpenduduk muslim terbanyak di muka bumi ini." Bukan demikian saudaraku?

Di saat Saya menunaikan ibadah haji beberapa tahun silam, ketika pulang dari melempar jumrah, Saya sempat berkenalan dengan salah seorang aktivis da’wah dari jama’ah haji asal Indonesia. Dia mengatakan kepada Saya, "Setiap tahun musim haji, ada sekitar 205 ribu jama’ah haji berasal dari Indonesia datang ke Baitullah ini." Waaah, sungguh angka yang sangat fantastis dan membuat Saya berdecak kagum.

Lalu Saya mengatakan kepadanya, "Jika jumlah jama’ah haji asal Gaza sejak tahun 1987 sampai sekarang digabung, belum bisa menyamai jumlah jama’ah haji dari negeri kalian dalam satu musim haji saja."

Padahal jarak tempat Kami ke Baitullah lebih dekat dibanding Kalian ya? Waaah, pasti uang kalian sangat banyak ya? Selain itu, menurut sahabat Saya itu, ada 5% dari rombongan tersebut yang menunaikan ibadah haji untuk yang kedua kalinya. Subhanallah.

Wahai saudara Saya di Indonesia. Pernah Saya berkhayal dalam hati, "Kenapa Kami yang ada di Gaza ini, tidak dilahirkan di negeri kalian saja?" Pasti sangat indah dan mengagumkan. Negeri Kalian aman, kaya, dan subur. Setidaknya, itu yang Saya ketahui tentang negeri Kalian.

Pasti ibu-ibu di sana amat mudah menyusui bayi-bayinya. Susu formula bayi pasti dengan mudah Kalian dapatkan di toko-toko. Para wanita hamil kalian dapat dengan mudah bersalin di rumah sakit yang mereka inginkan. Ini yang membuat Saya iri kepada Kalian.

Tidak seperti di negeri Kami ini. Anak-anak bayi Kami lahir di tenda-tenda pengungsian. Bahkan, tidak jarang tentara Israel menahan mobil ambulance yang akan mengantarkan istri Kami melahirkan di rumah sakit yang lebih lengkap alatnya, di daerah Rafah. Sehingga istri-istri Kami terpaksa melahirkan di atas mobil. Ya! Di atas mobil!

Susu formula bayi adalah barang yang langka di Gaza, sejak Kami di blokade 2 tahun lalu. Namun, isteri-isteri Kami tetap menyusui bayi-bayinya dan menyapihnya hingga dua tahun lamanya. Walau terkadang untuk memperlancar ASI mereka, isteri-isteri Kami rela meminum air rendaman gandum.

Namun, mengapa di negeri Kalian, katanya tidak sedikit kasus pembuangan bayi yang tidak jelas siapa ayah dan ibunya?Terkadang ditemukan mati di parit-parit, di selokan-selokan, dan di tempat sampah. Itu yang Kami dengar dari informasi di televisi. Yang membuat Saya lebih terkejut dan merinding, ternyata negeri Kalian adalah negeri yang tertinggi kasus aborsinya di Asia. Astaghfirullah! Ada apa dengan Kalian? Apakah karena di negeri Kalian tidak ada konflik bersenjata seperti Kami di sini? Sehingga orang bisa melakukan hal hina tersebut? Sepertinya Kalian belum mengerti arti sebuah nyawa bagi Kami di sini.

Memang hampir setiap hari di Gaza, sejak penyerangan Israel, Kami menyaksikan bayi-bayi kami mati. Namun, bukanlah di selokan-selokan atau di got-got, apalagi di tempat sampah! Mereka mati syahid, Saudaraku! Mati syahid, karena serangan roket tentara Israel! Kami temukan mereka tak bernyawa lagi di pangkuan ibunya, di bawah puing-puing bangunan rumah Kami yang telah hancur oleh serangan roket tentara Zionis Israel.


Saudaraku, bagi Kami, nilai seorang bayi adalah aset perjuangan perlawanan kami terhadap Yahudi. Mereka adalah mata rantai yang akan menyambung perjuangan Kami memerdekakan negeri ini. Perlu Kalian ketahui, sejak serangan Israel tanggal 27 desember 2009, saudara-saudara Kami yang syahid mencapai 1400 orang. Enam ratus di antaranya adalah anak-anak Kami. Namun, sejak penyerangan itu pula sampai hari ini, Kami menyambut lahirnya 3000 bayi baru di jalur Gaza. Subhanallah! Kebanyakan mereka adalah anak laki-laki dan banyak yang kembar. Allahu Akbar!

Wahai Saudaraku di Indonesia! Negeri Kalian subur dan makmur. Tanaman apa saja yang Kalian tanam akan tumbuh dan berbuah. Namun mengapa di negeri Kalian masih ada bayi yang kekurangan gizi atau menderita busung lapar? Apa karena Kalian sulit mencari rezeki di sana? Apa negeri Kalian sedang di blokade juga? Perlu Kalian ketahui, Saudaraku, tidak ada satupun bayi di Gaza yang menderita kekurangan gizi! Apalagi sampai mati kelaparan! Walau sudah lama Kami di blokade.


Kalian terlalu manja, Saudaraku!

Saya adalah pegawai tata usaha di kantor pemerintahan Hamas. Sudah 7 bulan ini, gaji bulanan belum saya terima, tapi Allah SWT yang akan mencukupkan rezeki untuk kami. Perlu kalian ketahui juga, bulan ini saja ada sekitar 300 pasang pemuda baru saja melangsungkan pernikahan. Ya, mereka menikah di sela-sela serangan agresi Israel. Mereka mengucapkan akad nikah, di antara bunyi letupan bom dan peluru Saudaraku. Perdana menteri Kami, Ust. Isma’il Haniya, memberikan santunan awal pernikahan bagi semua keluarga baru tersebut.

Wahai Saudaraku di Indonesia! Terkadang Saya pun iri. Seandainya Saya bisa merasakan pengajian atau halaqoh pembinaan di negeri Kalian, seperti yang diceritakan teman Saya tadi. Program pengajian Kalian pasti bagus bukan? Mungkin banyak kitab yang telah kalian baca. Banyak buku pasti telah Kalian lahap. Kalian pun sangat bersemangat bukan? Karena kalian punya waktu yang banyak. Kami tidak memiliki waktu yang banyak di sini. Satu jam! Ya, satu jam! Itu adalah waktu yang dipatok untuk Kami di sini, untuk halaqoh. Setelah itu Kami harus terjun langsung ke lapangan jihad, sesuai dengan tugas yang telah diberikan kepada Kami.

Kami di sini sangat menanti-nanti hari halaqoh tersebut, walau cuma satu jam saudaraku. Tentu Kalian lebih bersyukur, Kalian lebih punya waktu untuk menegakkan rukun-rukun halaqoh, seperti ta’aruf, tafahum, dan takaful. Hafalan Kalian pasti lebih banyak dari Kami.

Semua pegawai dan pejuang Hamas di sini wajib menghapal surat Al-Anfaal sebagai nyanyian perang Kami. Saya menghapal di sela-sela waktu istirahat perang. Bagaimana dengan Kalian, Saudaraku?

Akhir desember kemarin, Saya menghadiri acara wisuda penamatan hafalan 30 juz anakku yang pertama. Ia di antara 1000 anak yang tahun ini menghapal al-qur’an. Umurnya baru 10 tahun. Saya yakin anak-anak Kalian jauh lebih cepat menghapal Al-Quran ketimbang anak-anak Kami di sini.

Di Gaza tidak ada sekolah Islam seperti di tempat kalian. Yang menyebar seperti jamur sekarang. Mereka belajar di antara puing-puing reruntuhan gedung yang hancur, yang tanahnya sudah diratakan. Di atasnya diberi beberapa helai daun pohon kurma.

Ya! Di tempat itulah mereka belajar Saudaraku! Bunyi suara setoran hafalan Al-Quran mereka bergemuruh di antara bunyi-bunyi senapan tentara Israel. Ayat-ayat jihad paling cepat mereka hafal karena memang di depan mereka tafsirnya. Langsung mereka rasakan.


Wahai Saudaraku di Indonesia! Kami harus berterima kasih kepada Kalian semua untuk aksi-aksi solidaritas yang Kalian perlihatkan kepada masyarakat dunia. Kami menyaksikan demo-demo Kalian di sini. Subhanallah! Kami sangat terhibur. Kalian juga merasakan apa yang Kami rasakan di sini. Memang banyak masyarakat dunia yang menangisi Kami di sini, termasuk Kalian di Indonesia. Namun, bukan tangisan Kalian yang Kami butuhkan, Saudaraku! Biarlah butiran air matamu adalah catatan bukti nanti di akhirat yang dicatat Allah sebagai bukti ukhuwah Kalian kepada Kami. Doa-doa Kalian dan dana Kalian telah Kami rasakan manfaatnya. Terimakasih Saudaraku.

Oh, iya. Hari semakin larut. Sebentar lagi adalah giliran Saya Untuk menjaga kantor. Tugas Saya adalah menunggu telepon dan fax yang masuk. Insya Allah, nanti Saya ingin sambung dengan surat yang lain untuk Kalian.

Salam untuk semua pejuang-pejuang Islam di Indonesia.

Abdullah

(Gaza City, 1430 H)




Catatan :


"Sengaja saya mengcopy paste Surat ini. Sebuah surat yang bagi saya harus tersebar luas demi sebuah ikhtiar sederhana dari siapapun yang mengaku peduli dengan Gazza... Palestina... dan Islam pada umumnya. Makasi buat Ukhti Azka Al Khonsa yang udah nge-tag in saya surat ini...!!"

(Fuad Hasan, Ch.M - Blogger of http://seratdakwah.blogspot.com/)

Sumber :

http://seratdakwah.blogspot.com/2012/11/surat-dari-gaza-untuk-umat-islam-di.html
https://www.facebook.com/IkhwahG

Minggu, 25 November 2012

Nokia Asha 300 Harga dan Spesifikasi

Harga Nokia Asha 311Nokia Asha 311 Harga Dan Spesifikasi. Produck keluaran terbaru dari Nokia dengan Seri Aha 311 yang merupakan Nokia Layar Sentuh. yang dilengkap dengan kamera yang lumayan hebat, yakni 3.15MP Membuat Nokia ini semakin diburu tentunya dengan harga yang relatif murah bila melihat dengan spek yang diberikan, Yakni : Rp. 1Juta Saja. bagi anda yang berminat Dibawah ini saya sedikan Nokia Asha 311 Harga Dan Spesifikasi Lengkap 2012.



Nokia Asha 311 Harga Dan Spesifikasi
Nokia Asha 311 Harga Dan Spesifikasi

GENERALNetworkGSM 850 / 900 / 1800 / 1900 ,3G HSDPA 850 / 900 / 1700 / 1900 / 2100
LAYARTipeTFT capacitive touchscreen, 56K colors
Ukuran240 x 400 pixels, 3.0 inches (~155 ppi pixel density), Multitouch, Corning Gorilla Glass
DIMENSIUkuran/Berat106 x 52 x 12.9 mm, 92 cc / 95g
AUDIOFiturVibration, Polyphonic(64), WAV, MP3 ringtones
Jack3.5mm jack audio
SpeakerphoneYa
MEMORYInternal140 MB, 256 MB ROM, 128 MB RAM
EksternalSlot Micro SD card up to 32GB
DATA3GHSDPA, 14.4 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps
EDGEYa
GPRSYa
WLANWi-Fi 802.11 b/g/n
Bluetoothv2.1 with EDR
InfraredTidak
USB/Portv2.0 microUSB
KAMERAPrimer3.15 MP, 2048x1536 pixels
SekunderNo
Video RecordYa, VGA@25fps
BATERAITipeStandard battery, Li-Ion 1110 mAh (BL-4U)
StandbyUp to 696 h (2G) / Up to 768 h (3G)
Talk TimeUp to 14 h (2G) / Up to 6 h (3G)
FITUROSS40 Asha
CPU1 GHz
BrowserWAP 2.0/xHTML, HTML
GPSTidak
MessagingSMS, MMS, Email, IM
JavaYa, Fitur tambahan: Stereo FM radio with RDS,SNS integration, Nokia Maps, 40 Free EA Games, Memorize, Highroller Casino, Picture Puzzle, Solitaire, Golf Tour, Music Guess, Mazeville, Digital clock, Alarm clock , with ring tones, Recorder, Calculator, Clock, Calendar, Fixed dialling number, Notes, Alarm clock, Reminders,Nokia Email, Nokia Life, Nokia Store
FITUR LAINMultiple SIMTidak
Video PlayerMP4/H.264/H.263 player
MP3 PlayerMP3/WAV/eAAC+ player
Audio RecordYa
TVTidak
Demikian informasi Gadget mengenai Nokia Asha 311 Harga Dan Spesifikasi
sumber

Jumat, 23 November 2012

Kelebihan dan Kekurangan Windows 8

Kelebihan dan Kekurangan Windows 8 | Kelamahan dan Keuggulan Windows 8 | Sebelum mengunakan Sistem Operasi yang satu ini, ada baik nya sobat memahami segala kekurangan dan kelebihan Sistem Operasi Windows 8 terbaru ini, berikut saya akan membahasas sedikit Kelebihan dan kekurangan Windows 8 ini.


Kelebihan Dan Kelemahan Windows 8


Kelebihan :

1.Dioptimalisasi untuk layar sentuh
Windows 8, interfacenya yang dijuluki sebagai Metro benar-benar dioptimalkan untuk sentuhan dengan wujud ala interface Windows Phone.

2. Mendukung chip ARM
Windows 8 mendukung perangkat yang memakai infrastruktur chip ARM. Hal ini diharapkan memperluas jangkauan Windows 8 di arena tablet, mengingat kebanyakan tablet yang beredar saat ini memakai chip ARM.

3. Waktu boot yang singkat
Boot Windows 8 dalam demonya hanya berlangsung dalam 8 detik. Sebuah waktu yang jauh lebih singkat dibanding booting di Windows versi sebelumnya.

4. Windows 8 tidak membutuhkan upgrade PC
Microsoft menyatakan komputer yang bisa menjalankan Windows 7 dapat pula menjalankan Windows 8 sehingga user tak perlu upgrade PC. Menurut Microsoft, prosesor Intel Atom dan RAM 1 GB sudah cukup untuk menjalankan OS ini

5. Toko aplikasi Windows Store
Windows 8 akan memiliki toko aplikasi sendiri yang dinamakan Windows Store. Windows Store menyediakan berbagai aplikasi yang dioptimalkan untuk Windows 8.

6. Mendukung NFC (Near Field Communications)
Windows 8 akan mendukung NFC, sebuah teknologi yang kegunaanya antara lain untuk transaksi keuangan digital. Tablet yang memakai Windows 8 pun kemungkinan besar akan otomatis menyertakan fitur ini.

Kelemahan :
Kelebihan Dan Kelemahan Windows 8


1. Tumpang tindih Metro UI dan Aero UI.
Developer menemukan adanya pergantian secara terus-menerus yang terjadi antara tile-based Metro UI dan glassy Aero UI. Hal tersebut dinilai tidak masuk akal dan sangat membingungkan. Berpindah dari aplikasi Metro dan aplikasi desktop sangat sulit dilakukan.

2. Tidak ada opsi untuk mengubah tiles menjadi icons.
Ukuran tiles terkecil, tampilannya masih terlalu besar. Saat nantinya kita menginstall banyak aplikasi maka screen Metro akan terlihat semrawut.

3. Sulit berpindah antar screen.
Tidak adanya fungsi Alt-Tab seperti saat bekerja dengan desktop dan keyboard untuk berganti dari satu app ke app yang lain mungkin merupakan hal yang sangat sulit. Sebagai gantinya, di Windows 8 Metro UI kita tidak bisa menggunakan pointer atau finder untuk meletakkan screen di sisi kiri dan melakukan drag. Kedengarannya sangat sepele, tapi masalah akan muncul saat kita bekerja dengan banyak aplikasi. Tidak ada cara cepat dan mudah untuk berganti antar aplikasi. Jika menggerakkan mouse ke arah kiri maka sebuah icon akan pops up. Dan jika tidak tepat maka kita harus klik beberapa kali atau mencoba lagi.

4. Metro multitasking.
Jika sobat menggunakan aplikasi Metro (untuk tablet) di Windows 8, screen akan menampilkan dua aplikasi secara berjajar. Untuk pemula hal itu tidak akan menjadi masalah besar. Namun bagi advanced user, kemampuan Metro dengan multitasking hanya untuk dua aplikasi merupakan kelemahan yang fatal.

5. Metro.
Metro memang bisa bekerja baik di tablet tapi UI tersebut sangat tidak kompatibel jika digunakan pada desktop. Sulit dilakukan untuk sobat yang menggunakan Notebook. Sehingga secara default Windows 8 tidak mungkin bisa melakukan booting ke Metro UI. Dengan kata lain Microsoft perlu memberikan kill-switch untuk mematikan Metro UI.

6. konten Flash di Tablet PC.
Ternyata Microsoft memang sengaja membuat Windows 8 ini tidak bisa mendukung konten Flash di Tablet PC. Alasan Microsoft melakukan hal ini adalah untuk menghemat baterai Tablet. Selain itu juga dapat melindungi privasi Tablet kita dan meningkatkan keamanan. Hal ini dikarenakan pada beberapa aplikasi dan perangkat elektronik lainnya, penggunaan konten Flash justru menyebabkan data rusak atau crash.

Sumber

Google Street View Mulai Rekam Jakarta


JAKARTA, KOMPAS.com Pada pertengahan Oktober lalu, Google dikabarkan sedang menggarap layanan foto pemandangan panorama Street View di Indonesia. Untuk tahap awal, Google dirumorkan telah merekam salah satu obyek pariwisata di Indonesia.



Rumor tersebut pada Jumat (23/11/2012) ini telah terbukti. Bertempat di Jakarta, Google resmi memperkenalkan layanan Street View khusus untuk wilayah Indonesia.

Oleh karena Street View pertama di Indonesia ini berkaitan dengan pariwisata, layanan ini juga diresmikan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Marie Elka Pangestu.


Mobil Google Street View di arena Pekan Produk Kreatif Indonesia 2012 (Deliusno/KompasTekno)


"Proyek Google Street View ini akan dimulai dari Kota Jakarta dan akan segera dilanjutkan ke kota-kota lain," kata Mari.

"Kami memiliki 16 destinasi wisata yang akan kami dorong. Kami berharap Google akan mulai melalui tempat-tempat tersebut terlebih dahulu," jelas Mari.

Selain mengambil gambar jalanan sebuah kota, Google memang akan mengambil gambar daerah-daerah pariwisata terkenal di Indonesia.

Selain Mari Elka Pangestu, acara peluncuran Google Street View ini juga dihadiri oleh Product Manager Google, Andrew McGlinchey.

Menurut McGlinchey, pengambilan foto di Jakarta akan dilakukan oleh lebih dari 10 mobil yang dilengkapi kamera 360 derajat.

"Karena Jakarta sangat luas, kami rasa akan dibutuhkan waktu yang sangat panjang untuk proses pengambilan foto ini," jelas McGlinchey.

"Saat kita sudah selesai mengumpulkan gambar yang cukup, maka kita akan buat foto yang diambil tersebut online, bahkan sebelum kami mengambil gambar dari wilayah lain," tutup McGlinchey.

Copas from : http://tekno.kompas.com/read/xml/2012/11/23/12345480/Google.Street.View.Mulai.Rekam.Jakarta

Kamis, 22 November 2012

Foto Korban Perang Dunia II

Foto Korban Perang Dunia II | Foto Perang Dunia II | Foto Korban Perang Dunia 2 | Foto Perang Dunia 2| Perang Dunia 2 | PD 2| PD II | Perang memang kejam, korban-korbannya berjatuhan bagaikan daun yang berguguran. Langsung saja


Para perwira dari Divisi Gunung SS 'Prinz Eugen' sedang mengidentifikasi mayat partisan Yugoslavia yang berhasil ditembak mati beberapa saat sebelumnya




SturmgeschĆ¼tz III dari Divisi SS 'Hohenstaufen' melintasi mayat kamerad mereka dan sisa-sisa dari pertempuran sebelumnya. Tampaknya pertempuran masih belum berakhir karena si prajurit yang terbunuh ini masih belum dipindahkan dari tempat dia tewas!




Seorang perwira rendah (NCO) SS bermaksud untuk menghancurkan sebuah tank T-34 Rusia dengan granat tangan seorang diri. Sayangnya dia keburu terbunuh sebelum usahanya berhasil. Pekerjaan tersebut dituntaskan oleh SturmgeschĆ¼tz Jerman yang kebetulan berada disitu. Di foto ini kita bisa melihat seluruh rangkaian komponen yang membangun peristiwa ini : Si jenazah NCO yang malang sedang buru-buru dipindahkan oleh teman-temannya dari medan pertempuran; T-34 yang mengeluarkan asap setelah terkena tembakan telak; dan the real killer of T-34 : StuG!




Tak kuat atas derasnya serangan tentara Soviet, para pasukan SS ini akhirnya menyerah. Hutan yang berantakan cukuplah sebagai bukti bagaimana dahsyatnya pertempuran yang terjadi sebelumnya, jangan pula lupakan mayat teman-teman mereka (SS) yang tewas dalam pertempuran, bergelimpangan di mana-mana!



Pasukan SS dalam mobil ini telah disergap oleh tentara Amerika, dan berondongan senapan mesin meriwayatkan seluruh penumpang mobil ini



Demi menolong teman-temannya yang berusaha menyelamatkan diri dari kepungan pasukan Sekutu di kantong Argentan-Falaise (1944), UnterscharfĆ¼hrer dari Divisi Panzer SS ke-1 "Leibstandarte Adolf Hitler" ini tinggal di belakang untuk menahan laju musuh. Nasibnya sudah bisa diduga, dan dia terbunuh oleh pasukan Kanada tanggal 16 Agustus 1944...



Mayat para prajurit SS berserakan di medan pertempuran. Perang memang kejam, Jenderal!



Yang ini adalah prajurit muda anggota tim senapan mesin dari Divisi Panzer SS ke-12 "Hitlerjugend", yang terbunuh di dekat sebuah parit di Malon, Normandia, 9 Juli 1944



Hasil dari penyergapan udara oleh pesawat-pesawat Sekutu terhadap konvoy Divisi Panzer SS ke-2 "Das Reich" di Mortain




Mayat stormtrooper SS yang terbunuh dalam musim dingin 1944-1945



Sisa-sisa dari dua orang kru senapan mesin yang tewas mengenaskan, terpanggang di atas bagian mesin dari Panzerkampfwagen V Panther. Dari ekspresi si prajurit malang ini, kita bisa menduga betapa mengerikannya saat-saat terakhir sebelum maut menjemputnya! Tunggu dulu... Dua? Perasaan foto di atas cuma satu orang? Jawabannya lihat ke bawah, Broer!


Nah, dari angle sini kita bisa dengan jelas melihat kedua orang kru senapan mesin ini. Jenazah kedua lebih mengenaskan lagi, karena sebagian tubuhnya sudah gosong layaknya arang yang disebabkan oleh api yang sangat panas. Tak terbayang di akhirat nanti, dimana panas neraka berjuta kali lebih panas dari ini!



Entahlah peledak apa yang telah menghantam SturmgeschĆ¼tz Ausf. G ini. Yang jelas, salah seorang krunya sampai mental keluar dan tersangkut di laras meriam saking dahsyatnya efek ledakan! Perhatikan pula lapisan baja StuG yang jebol sehingga bagian dalamnya tampak di luar


Nah, ini foto close-up dari si kru StuG yang malang...


Tampaknya pilot ini terlempar keluar ketika pesawat Junkers Ju 87 'Stuka' yang dipilotinya nyungseb di rawa-rawa setelah terkena tembakan musuh. Yang jelas, posisinya sama-sama telentang!


Kesakitan kentara sekali terlihat di muka dari mayat prajurit Jerman ini. Panzerfaust dan sabuk peluru tergeletak di sampingnya


Prajurit ini layak dinobatkan ke dalam buku rekor dunia Guinnes Book! Kenapa? sebabnya adalah, kemungkinan sangat besar dialah prajurit Jerman pertama yang tewas dalam Perang Dunia II, tepatnya tanggal 1 September 1939. Dia terbunuh dalam pertempuran memperebutkan Bukit 179 di dekat Chojnice, perbatasan antara Polandia dengan Jerman



Mayat di atas bukanlah mayat prajurit Amerika, melainkan mayat Grenadier Jerman yang memakai seragam dan perlengkapan GI. Dia merupakan salah seorang anak buah Otto Skorzeny yang tertembak mati di Hotton tanggal 26 Desember 1944, salah satu babak dalam Pertempuran Bulge



Prajurit Jerman yang tewas dalam pertempuran ini berasal dari Infanterie-Regiment 76. Dia dibaringkan dalam usungan sebelum dikuburkan di dekat gereja di Andrzejewo, September 1939



Tentara Jerman ini menjadi korban ledakan bom dalam pertempuran di Wolchow


Artikel Terkait : Sejarah Perang Dunia II




sumber:

http://alifrafikkhan.blogspot.com/2010/01/killed-in-action-pictures-koleksi-foto_08.html
http://terselubung.blogspot.com/2010/01/foto-foto-korban-perang-dunia-ii.html

Selasa, 20 November 2012

Ledakan Terbesar Di Dunia

1. Pancaran Sinar Gamma

Pancaran sinar gamma adalah paling kuat yang pernah diketahui di alam semesta. Sinar yang memancar dari area yang sangat jauh namun terlihat, adalah GRB 090423, menjangkau “dunia” kita dari kejauhan 13 Milyar tahun cahaya !!!! dari bumi. Ledakan tersebut, yang hanya terekam kurang dari 1 detik, melepaskan energy lebih dari 100 kali energy yang dilepaskan oleh matahari selama 10 M
 
 
2. Supernova

Supernova adalah bintang yang meledak yang seringkali “menyinari” keseluruhan galaksi. Supernova yang paling terang yang pernah di catat dalam sejarah adalah yang dilihat di konstelasi Lupus (bahasa latin untuk srigala) pada musim semi tahun 1006. Ledakan luar biasa yang berwarna keemasan yang sekarang dikenal sebagai SN 1006 terjadi di hamper 7.100 tahun cahaya jauhnya, dan cukup terang untuk menyebabkan adanya bayangan dimalam hari, dan membaca dimalam hari, dan masih terlihat hingga berbulan-bulan pada siang hari
 
 
3. Ledakan Komet Shoemaker-Levy9
Komet Shoemaker-Levy9 bertabrakan secara spektakuler dengan planet Jupiter pada 1994, gravitasi planet raksasa tersebut menarik komet tersebut dab memecahkan komet tersebut hingga area seluas 3km, dan mereka menghujam dengan kecepatan 60 km/detik menghasilkan 21 tumbukan yang terlihat. Tumbukan terbesar menyebabkan bola api hingga setinggi 3000 km diatas awan Jovian dan menyebabkan bintik hitam dengan diameter 12.000km2 (sekitar sebesar bumi) dan diperkirakan meledak dengan kekuatan 6000 Giga Ton TNT
 
 
4. Tumbukan Cretaceous-Tertiary

Era dinosaurs berakhir dalam bencana alam, hamper 65 juta thn lalu, yang membunuh hamper setengah dari semua species di planet ini, walaupun peneliti menyarankan bahwa planet berada dalam ambang kehacuran lingkungan sebelum tumbukan Cretaceous-Tertiary (meteorit), dimana kawah seluas 180 km di chixulub di mexiko mungkin adalah lokasi tumbukan tersebut.
 
 
5. Ledakan Gunung Tambora

Pada 1815, Gunung tambora di Indonesia meledak dengan kekuatan hamper 1000 mega ton TNT, merupakan ledakan gunung berapi terdahsyat yang direkam dalam sejarah. Ledakan tersebut melontarkan 140 Milyar ton magma dan tidak hanya membunuh 71.000 orang di pulau Sumbawa (Dekat Lombok) tapi abu vulkanik yang dilontarkan menyebabkan anomaly iklim secara global, pada tahun selanjutnya (1816), diknal sebagai tahun tanpa musim panas, salju turun di bulan juni di Albany N.Y, sungai es dapat ditemukan di bulan Juli di Pennsylvania, dan ratusan ribu orang menderita kelaparan secara global
 
 
6.Ledakan di Sungai Podkamennaya Tunguska

Sebuah ledakan misterius dekan sungai Podkamennaya Tunguska di 1908 meratakan area seluas 2000 kIilometer persegi dari hutan Siberia (hampir seluas kota Tokyo, Jepang). Peneliti mengira bahwa ledakan tersebut disebankan oleh asteroid atau komet mungkin diameter sebesar 20m dan seberat 185.000 metric ton (7 kali berat Titanic). Ledakan yang hasilkan hamper sekuat 4 mega ton TNT (250 kali lebih kuat dari bom Hiroshima)
 
 
7. Bom Atom di Trinity Site, Alamogordo

Bom atom yang pertama dalam sejarah, , di ledakkan di Trinity site, dekat Alamogordo, N.M pada 1945, meledakan denga kekuatan hamper 20kilo ton TNT, ilmuan J. Robert Oppenheimer kemudian mengatakan, ketika dia mengawasi pengujian, Ia memikirkan sebuah petikan dari manuscript hindu Bhagavas Gita : “Saya akan menjadi Kematian, penghancur dunia”, senjata nuklir kemudian mengakhiri PDII dan menyebabkan ketakutan terhadap senjata pemusnah nuklir hingga berpuluh tahun kemudian. Ilmuan kemudian menemukan bahwa masyarakan di New Meksiko mungkin terkena radiasi nuklir ribuan kali dari batas normal yang masih bisa ditoleransi oleh tubuh.
 
 
8.Nuklir di Chernobly,Ukraina

Pada 1986, sebuah reaktor nuklir meledak di Chernobly, Ukraina, itu adalah kecelakaan nuklir terburuk dalam sejaran, ledakan tersebut melontarkan rector seberat 2000 ton dan menyebarkan 400 kali kadar radioaktive dibandingkan bom Hiroshima, mengkontaminasi lebih dari 200.000 km2 eropa, 600.000 orang terkena radiasi dosis tinggi, dan lebih dari 350.000 orang harus dievakuasi dari derah yang terkontaminasi.Bom atom yang pertama dalam sejarah, , di ledakkan di Trinity site, dekat Alamogordo, N.M pada 1945, meledakan denga kekuatan hamper 20kilo ton TNT, ilmuan J. Robert Oppenheimer kemudian mengatakan, ketika dia mengawasi pengujian, Ia memikirkan sebuah petikan dari manuscript hindu Bhagavas Gita : “Saya akan menjadi Kematian, penghancur dunia”, senjata nuklir kemudian mengakhiri PDII dan menyebabkan ketakutan terhadap senjata pemusnah nuklir hingga berpuluh tahun kemudian. Ilmuan kemudian menemukan bahwa masyarakan di New Meksiko mungkin terkena radiasi nuklir ribuan kali dari batas normal yang masih bisa ditoleransi oleh tubuh.
 
 
9.Tabrakan kapal Kargo Perancis

Pada 1917, sebuah kapal kargo prancis, yang berisi penuh dengan bahan peledak untuk PD I, secara tidak sengaja bertabrakan dengan kapal berbendera belgia di pelabuhan Halifax, Kanada. Hal tersebut menyebabkan ledakan dengan dampak yang jauh lebih besar dari peladak yang pernah dibuat oleh manusia sebelumnya, setara dengan 3 kilo ton TNT. Menyebarkan serbuk berwarna putih hingga 6.100m diatas kota dan menyebabkan Tsunami dengan ketinggian gelombang setara 18 m , hingga radius 2 Km disekitar pusat ledakan. Itu adalah kehancuran total, dan merenggut 2000 nyawa dan 9000 lainnya terluka. Itu tetao menjadi kecelakaan terburuk didunia yang disebabkan peledak buatan manusia.
 
 
10. Ledakan di kapal kargo SS Grandcamp

Sebuah kebakaran hebat di kapal kargo SS Grandcamp yang sedang berlabuh di Texas City pada 1947 silam memicu 2.300 ton amonium nitrat, sebuah campuran yang digunakan untuk penyubur dan berdaya ledak tinggi. Ledakan tersebut merontokan 2 pesawat terbang yang sedang melintas disekitarnya dan memicu reaksi berantai yang memicu ledakan sebuah kapal kargo lainnya yang juga membawa 1000 ton ammonium nitrat. Bencana ini membunuh lebuh dari 600 orang dan melukai 3.500 lainnya, dan secara umum dikategorikan bancana industry terburuk dalam sejarah U.S


Jumat, 09 November 2012

13 Jenis Petir Paling Berbahaya

Petir | Jenis Petir Paling Berbahaya | Petir Berbahaya | Halilintar | Petir atau halilintar adalah gejala alam yang biasanya muncul pada musim hujan di mana di langit muncul kilatan cahaya sesaat yang menyilaukan biasanya disebut kilat yang beberapa saat kemudian disusul dengan suara menggelegar sering disebut Guruh. Perbedaan waktu kemunculan ini disebabkan adanya perbedaan antara kecepatan suara dan kecepatan cahaya.

artikel-populer.blogspot.com - Inilah 13 Jenis Petir Berbahaya Yang Harus Diketahui




1. St. Elmo's Fire



artikel-populer.blogspot.com - Inilah 13 Jenis Petir Berbahaya Yang Harus Diketahui

Telah ada selama berabad-abad, dimulai dengan Yunani kuno, Julius Caesar, Columbus dan Magellan. Setelah penangkal petir Benjamin Franklin, fenomena ini terlihat lebih di tanah, menyebabkan rasa takut sebagai api biru terinspirasi cerita roh dan hantu.



2. Boom



artikel-populer.blogspot.com - Inilah 13 Jenis Petir Berbahaya Yang Harus Diketahui

Ball Thunder adalah fenomena yang aneh, dengan laporan peninjauan kembali ke Yunani kuno. Jenis yang paling umum adalah kilatan petir coret, tapi kilat ini menyebabkan ancaman terbesar terhadap kehidupan dan properti. Petir dapat dipicu oleh berbagai peristiwa mulai, dari ledakan termonuklir untuk meluncurkan roket seperti Challenger atau Apollo 12.



3. Deadly



artikel-populer.blogspot.com - Inilah 13 Jenis Petir Berbahaya Yang Harus Diketahui

Di Amerika Serikat, rata-rata 58 orang dibunuh setiap tahun oleh petir. Sekitar 250 orang bertahan hidup setiap tahun setelah disambar petir, namun sebagian besar hidup dengan bekas luka permanen.



4. Cloud Flashes



artikel-populer.blogspot.com - Inilah 13 Jenis Petir Berbahaya Yang Harus Diketahui

Ketika kilat menyala di awan, kadang-kadang Anda dapat melihat garis di udara di sekitar badai. Itu disebut kilat awan-ke-udara, atau disebut sebagai "Anvil Crawler" Petir juga dapat melakukan perjalanan dari awan ke awan. Ketika kilat tampaknya tertanam di awan dan sepertinya pada luminositas selama bagian flash, disebut lembar pencahayaan atau intra-awan petir. Banyak orang telah melihat kilat yang panas, tapi mengatakan mereka tidak mendengar guntur. Namun, guntur di kejauhan itu terlalu jauh untuk didengar. Setiap kali ada petir, ada juga guntur.



5. Cloud-to-sea Lightning



artikel-populer.blogspot.com - Inilah 13 Jenis Petir Berbahaya Yang Harus Diketahui

Air adalah konduktor yang sangat baik, sehingga pintar untuk tinggal jauh dari laut, danau dan kolam selama badai petir. Dalam badai, para pelaut berisiko terkena petir-awan ke laut. Selain angin kencang, tinggi, gelombang berombak, dan hujan deras. Pelaut dianjurkan untuk mencari pelabuhan yang aman sampai badai berlalu dan memastikan kru mengenakan jaket.



5. Re-strike



artikel-populer.blogspot.com - Inilah 13 Jenis Petir Berbahaya Yang Harus Diketahui

Petir ini terdiri dari 3-4 stroke individu, tetapi mungkin memiliki lebih. Dipisahkan oleh 40-50 milidetik, menyebabkan efek "strobe light". Yang pertama adalah yang terkuat. Setiap stroke berturut-turut biasanya kembali menggunakan saluran debit diambil oleh stroke sebelumnya. Berkepanjangan oleh gemuruh guntur yang menyerang kembali.



6. Mind-blowing Beauty



artikel-populer.blogspot.com - Inilah 13 Jenis Petir Berbahaya Yang Harus Diketahui

Petir melalui udara memancarkan cahaya putih, tetapi dapat muncul sebagai warna yang berbeda tergantung pada kondisi cuaca. Karena kelembaban, kabut, debu dan semacamnya, petir jauh dapat muncul merah atau oranye dalam cara yang tidak sama saat matahari terbenam.



7. Upper Atmospheric Lightning



artikel-populer.blogspot.com - Inilah 13 Jenis Petir Berbahaya Yang Harus Diketahui

Walaupun jarang terlihat dengan mata telanjang, petir sangat istimewa, jarang terlihat seperti flash sprite merah, biru dan elf jet. Sprite lebar, berkedip lemah dalam badai. Sprite petir muncul seperti ubur-ubur raksasa dengan cahaya merah darah-biru panjang tergantung pada tentakel. Jet Blue sempit dan ditembak dari atas badai. jJet Blue lebih terang dari sprite dan pertama kali direkam dari pesawat.



8. Scary Powerful Strikes to Towers, Buildings



Biasanya selama badai, 80% kilat terlihat di awan dan 20% di darat. Bangunan, menara, dan titik tinggi lainnya sering disambar petir, karena listrik menemukan jalan dan perlawanan terendah. Petir turun dari langit ke bawah, tetapi bagian yang Anda lihat berasal dari bawah ke atas. Bisa menyerang tempat yang sama lebih dari sekali.



9. Double Lightning



artikel-populer.blogspot.com - Inilah 13 Jenis Petir Berbahaya Yang Harus Diketahui

Petir merupakan kekuatan alam yang mengesankan. Indah, sekaligus berbahaya. Lampu kilat biru-putih cemerlang petir disebabkan oleh panas yang ekstrim. Petir lebih panas dari permukaan matahari. Petir ganda memiliki ancaman yang berganda pula.



10. Mulitple Strikes & Long Exposure Photos



artikel-populer.blogspot.com - Inilah 13 Jenis Petir Berbahaya Yang Harus Diketahui

Ini adalah tipe dasar awan petir yang muncul untuk membubarkan menjadi string pendek, lampu, yang berlangsung lebih lama dari biasa. Petir terlihat agak seperti pita. Hal ini terjadi dalam angin badai dengan trafik tinggi dan stroke yang lalu. Angin bertiup kembali dalam satu baris ke setiap stroke, juga ke salah satu sisi belakang stroke sebelumnya, menunjukkan efek dari pita. Petir staccato memiliki durasi stroke pendek, muncul sebagai flash tunggal sangat cerah dan sering memiliki dampak yang cukup besar.



11. Rocket Lightning



artikel-populer.blogspot.com - Inilah 13 Jenis Petir Berbahaya Yang Harus Diketahui

Rocket kilat biasanya horisontal dan di dasar awan. Saluran Luminous muncul melalui udara dengan kecepatan visual tinggi, sering terputus-putus. Gerakan ini menyerupai gerakan roket. Ini adalah salah satu tipe yang paling langka.



12. Volcanic Triggered Lightning



artikel-populer.blogspot.com - Inilah 13 Jenis Petir Berbahaya Yang Harus Diketahui

Petir dipicu vulkanik bukanlah sesuatu yang sering kita lihat. Setidaknya sebelum neraka meledak di Islandia. Ada tiga jenis pencahayaan vulkanik. Petir dapat dipicu oleh letusan gunung berapi yang sangat besar, yang mengeluarkan gas dan material ke atmosfir. Jenis perantara dari ventilasi gunung berapi, kadang-kadang memiliki panjang 1,8 km. Lalu ada percikan petir jenis jauh lebih pendek dan hanya berlangsung beberapa milidetik.



13. Sensational Volcanic-Lightning



artikel-populer.blogspot.com - Inilah 13 Jenis Petir Berbahaya Yang Harus Diketahui

Petir, api, es, dan abu bersatu disini, vulkanik memicu petir terdengar sesuatu seperti tembakan senapan, sementara listrik yang diproduksi menghasilkan gemuruh panjang.
 
Sumber